NEWSTICKER

PT Pangansari Ekspor Bumbu dan Makanan Siap Saji ke Arab Saudi

N/A • 12 May 2023 17:21

Pangansari Group melakukan ekspor perdana produk bumbu instan dan makanan cepat saji ke Arab Saudi, Jumat (12/5/2023). Hal ini merupakan langkah strategis memperluas jangkauan bisnis internasionalnya dan untuk memperkenalkan kuliner Indonesia ke pasar global. 

Ekspor makanan cepat saji dilakukan sebagai bentu kerjasama dengan perusahaan Arab Saudi Motawifs Pilgrims for South-East Asia Countries Company (Mashariq), dan dapur-dapur di Mekkah untuk memenuhi kebutuhan konsumsi jemaah haji Indonesia. 

Pelepasan ekspor perdana dihadiri oleh CEO Media Group Mohammad Mirdal Akib, sejumlah menteri dan perwakilan, Ketua Umum Perhimpunan Saudagar Muslim Indonesia (Persami), Ketua Kadin Timur Tengah dan Negara Oki Sharma Djojonegoro. 

Peluncuran rangkaian produk ekslusif bumbu instan dan makanan siap saji berjumlah 1,5 juta pouch atau 311 ton. Produk akan dikirim melalui jalur laut dan udara secara bertahap mulai hari ini hingga akhir bulan. 

Produk tersebut bersetifikasi halal dan diproduksi dengan kualitas rasa serta kelezatan tradisional Indonesia, dengan nilai kerja sama sebesar 6,5 juta Riyal Saudi atau sekitar Rp26 miliar. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Thirdy Annisa)